Friday, July 5, 2013

Kue Sus-Eclair

Ass. Teman , kali ini aku buat snack guna mbak inda
Pesananya untuk kue sus eclair, risoles ragout, dan cup cake bolu pisang. tapi kali ini saya mau bahas kue sus-eclair.
Eclair umumnya berwarna kuning lalu di tutup cokelat cair diatasnya.  tetapi kini lebih variatif . Misalnya kulit sus di buat cokelat, vla kuning atau keduanya cokelat baru tututp cokelat cair. Teman, bisa menciptakan variasi lain. 
Untuk pesanan mbak inda, aku buatin kue sus yang umum, artinya kue sus kuning lalu atasnya di tutup cokelat cair.
Sus eclair   belum ada isinya

Anakku gk sabar nunggu vlanya jadi,  udah laper nih katanya
( fotonya kurang bagus,  harap maklum jepretnya dari hp china sih )

Eclair siap di  santap

Oh iya aku mau bagi-bagi resep buat temen yang mau coba buat, aneka tipsnya dan cara simpan kue sus  :

Bahan Kulit :
-100 grm margarin
-200 ml air
-1/4 sdt garam
-100 grm teping terigu protein sedang
-3 butir telur
-100 grm dark cooking chocolate, lelehkan untuk hiasan
Bahan Vla :
-500 ml susu cair
-175 grm gula pasir
-50 grm tepung maizena
-2 kuning telur

Cara Membuat :
1. Rebus Margarin, air, dan garam sampai mendidih. matikan Api.
2. Masukkan tepung terigu. Aduk-aduk hingga rata.
3. Nyalakan api kecil. Aduk lagi sampai adonan kalis. Angkat dan biarkan hangat.
4. Masukkan telur satu persatu sambil dikocok hingga rata.
5. Masukkan adonan dalam plastik segitiga yang telah diberi spluit.
6. Semprotkan memanjang di atas loyang yang di oles margarin.
7. Oven 30 menit dengan suhu 200 derajat celcius.
8. Vla : Rebus semua bahankecuali kuning telur, sambil diaduk sampai meletup letup. Matikan api.
9. Masukkan kuning telur. Aduk cepat dan rata. Nyalakan api. Aduk sampai meletup-letup kembali. Angkat. Biarkan hangat. Aduk rata.
10. Belah sus bagian atasnya/pinggirnya. Semprotkan vla. Hias dengan dark cooking chocolate yang di cairkan.

Tips  :
-Jangan masukkan telur kalau adonan belum dingin atau paling tidak sudah hangat
-Mencampur adonan dan telur bisa dilakukan dengan cara di kocok atau diaduk
-Membentuk adonan bisa saja tanpa spuit
-Isi vla yang sudah matang dan di angkat dari api harus langsung di aduk sampai vla mengkilat.
-Sebaiknya vla langsung dimasukkan ke dalam kantung plastik agar tidak berkulit permukaannya.

Cara Simpan sus:
1. Sus yang sudah jadi bisa di simpan atau diinapkan. teman tidak perlu menyimpannya dalam pendingin bila hanya diinapkan 1 hari. Tetapi bila berhari-hari, tentu sus harus di masukkan dalam freezer.
2. Sehari sebelum di gunakan, keluarkan dari freezer dan biarkan semalaman di lemari pendingin. Saat akan disajikan, biarkan sus menjelang disajikan.
3. Isi sus menjelang disajikan.
4. Jangan buka oven sebelum sus matang betul supaya tidak menjadi kempis.
5. Waktu mengoven harus pas betul. Terlalu sebentar, sus akan menciut setelah dingin, Terlalu lama, sus akan menjadi renyah.

Selamat mencoba................